DESIGN & IDEA SOLUTIONS featured

Yuk, Rancang Pencahayaan Ruang Keluarga!

11:14 AMACTZone Indonesia


Jangan sembarangan memilih atau meletakkan lampu di ruang keluarga. Dengan pemikiran yang cermat, ruang keluarga akan menjadi lebih nyaman. 

Yuk, Rancang Pencahayaan Ruang Keluarga!
Merancang pencahayaan bisa dibilang "susah-susah gampang". Kuncinya, Anda harus tahu trik tepat untuk mengoptimalkan pencahayaan dalam menciptakan ruangan yang nyaman dan tentunya sesuai dengan selera Anda.
  • Perhatikan tata letak furnitur. Hindari peletakan lampu tepat di atas sofa karena akan membuat orang yang duduk di sofa merasa silau dan kurang nyaman pandangannya. 
  • Pakai warna lampu tipe warm karena akan membuat ruang jadi lebih hangat. Penggunaan lampu cool light yang terlalu banyak akan menimbulkan kesan formal dan datar dalam ruangan.
  • Penempatan lampu untuk general lighting sebaiknya dengan pola indirect . intensitas cahaya juga jangan sampai terlalu tinggi karena efek silau akan membuat ruangan tidak nyaman digunakan beraktivitas.
  • Penempatan task light diusahakan mengarah pada objek yang tidak tersentuh oleh manusia atau tidak berhubungan langsung dengan manusia.
  • Untuk rumah compact , sebaiknya menggunakan pencahayaan sederhana dengan beberapa downlight yang diarahkan ke dinding dan dibantu beberapa lampu portable .
Yuk , rancang pencahayaan di ruang keluarga lebih cermat.

Foto: Dok.iDEA

You Might Also Like

0 comments

Enter your email address:

Delivered by ACT

DISCLAIMER

I believe in giving credit where credit is due, so if you see work on my website that is not credited appropriately please let us know by sending an email to http://www.actgraphicdesign.ml/ or by using the contact page. Likewise, please cite credits when sharing any original photography or layouts from my site. Thank you!