ARTICLE featured

Ini Dia 5 Tanaman Rambat Yang Cocok Untuk Pergola

1:52 AMACTZone Indonesia

Ini Dia 5 Tanaman Rambat Yang Cocok Untuk Pergola

Mempercantik rumah dengan tanaman rambat di pergola membuat suasana menjadi sejuk dan menyenangkan. Namun, apakah Anda tahu tanaman rambat apa saja yang cocok untuk pergola? Selengkapnya

Memiliki pergola di rumah tentunya semakin menambah kesejukan suasana bersama keluarga. Pergola merupakan bagian rumah namun berdiri sendiri, yang biasanya berfungsi sebagai peneduh taman dengan ditumbuhi tanaman rambatan yang indah. Tapi, pemilihan tanaman rambat yang cocok dipergola sangatlah penting. Maksud hati ingin memperindah taman rumah, malah tanaman liar yang tumbuh di pergola. Agar taman semakin cantik dan sejuk karena pemilihan tanaman yang cocok. 

Berikut 5 tanaman rambat yang cocok untuk pergola .

1: Alamanda

1: Alamanda
Tanaman alamanda dapat berbunga terus-menerus, warna bunga kuning kenari. Mahkota bunga alamanda sekitar 7 cm dan seluruhnya kuning, berbentuk tabung sempit pada pangkal. Bunganya agak melebar, dan separuhnya melebar berbentuk lonceng. Alamanda yang ditanam di tempat terbuka dan langsung kena sinar matahari akan tumbuh dengan baik dan berbunga terus-menerus. Meski begitu, bila kita tanam di tempat terlindung juga masih dapat hidup dan berbunga.
Pembiakan atau penanaman alamanda bisa dilakukan secara stek batang maupun cangkok. Syaratnya, batang yang akan distek atau dicangkok tidak terlalu tua atau terlalu muda. Bila dilakukan dengan mencangkok, maka dalam waktu tertentu akan muncul akar-akar pada bekas irisan atau sayatan. Jika akar-akar baru tersebut sudah bisa hidup, maka cangkokan dipotong dan ditanam.

2: Melati Costa (Brunfelsia africana)

2: Melati Costa (Brunfelsia africana)  
Tanaman ini ada yang menyebut sebagai yesterday, today, atau tomorrow karena perubahan warna bunganya. Begitu mekar berwarna ungu, kemudian memudar menjadi putih.Bunganya semarak, sehingga cocok diletakkan di dekat pintu rumah atau jendela. Tinggi tanaman ini antara 2 - 5 meter. Keluarga dekatnya adalah brunfelsia americana dengan warna bunganya yang sama-sama kuning.

3: Anggur

3: Anggur
Tanaman buah anggur juga banyak di pakai sebagai tanaman yang cocok untuk pergola , selai berbunga cukup indah juga bermanfaat buahnya. Banyak jenis anggur yang sudah terbiasa dibudidayakan secara komersial, setidaknya ada tiga kelompok anggur seperti berikut:
1. Vitis vinifera
Anggur jenis Vitis vinifera ini berbuah kecil, dapat ditanam di dataran rendah sampai ketinggian 300 meter di atas permukaan laut. Pada umumnya dikonsumsi sebagai anggur buah segar. Contohnya: anggur Probolinggo Biru, Probolinggo Putih, Situbondo Kuning, Golden Champion, Muscat d’Alexandrie, dan Gros Colman. K.
2. Vitis labrusca
Anggur Vitis labrusca ini berbuah besar. Dapat beradaptasi baik di dataran rendah hingga dataran tinggi. Biasanya buah anggur Vitis labrusca diolah menjadi minuman anggur. Contohnya: Isabella, Beacon, dan White Malaga.
3. Vitis rontundifolia
Anggur jenis Vitis rontundifolia Buahnya lebih kecil lagi dibandingkan jenis anggur yang pertama. Buah bisa kita konsumsi langsung sebagai buah segar atau diolah menjadi minuman. Dapat beradaptasi baik di daerah beriklim kering. Contohnya: Muscadine.

4: Mawar (Rosa)

4: Mawar (Rosa)
Jenis mawar kampung (rosa spp) bisa digunakan untuk tanaman pergola dan pintu gerbang. Mawar jenis ini bisa ditanam di kawasan panas, mudah tumbuh dengan setek dan tak banyak membutuhkan pupuk. Butuh sinar matahari penuh dan pemangkasan rutin.


5: Stefanot

5: Stefanot
Perdu Stefanot mempunyai ciri khas bunga berwarna putih yang menyebarkan bau wangi. Bentuknya mirip seperti bunga melati, tapi lebih besar. Kelopak bunga stefanot membuka mendatar, bentuk jorong dengan taju bentuk bulat telur. Mahkota bunga berbentuk terompet, berdaging, berwarna putih bersih namun pangkalnya berwarna hijau. Berdaun tunggal, bertangkai. Helaian daun berbentuk bulat telur memanjang, ujung daun meruncing atau tumpul. Bunga stefanot sering digunakan untuk hiasan sanggul pengantin.
Tanaman perdu stefanot (Stepahnotis floribunda) bisa hidup baik di tempat terbuka dan terkena sinar matahari langsung. Pembiakan atau penanaman bisa dilakukan dengan stek batang. Perawatan bunga stefanot tidak terlalu sulit, cukup pada saat pertumbuhan dipupuk dengan pupuk yang kandungan nitrogennya tinggi. Tapi ketika mulai berbunga, beri pupuk yang kandungan fosfornya tinggi.






You Might Also Like

0 comments

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Enter your email address:

Delivered by ACT

DISCLAIMER

I believe in giving credit where credit is due, so if you see work on my website that is not credited appropriately please let us know by sending an email to http://www.actgraphicdesign.ml/ or by using the contact page. Likewise, please cite credits when sharing any original photography or layouts from my site. Thank you!